KONFERWIL IPNU-IPPNU JATENG MENGHASILKAN KETUA BARU MASA KHIDMAT 2012-2015



Mantan Ketua Pengurus Cabang IPNU Kabupaten Cilacap, Amir Mustofa Zuhdi, kini memimpin Pengurus Wilayah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (PW IPNU) Jawa Tengah masa khidmat 2012-2015. 


Amir terpilih setelah mengungguli Fathoni dalam proses pemilihan ketua pada acara Kongres Wilayah (Konferwil) ke-XIV IPNU Jateng yang diselenggarakan,  9-12 Maret lalu, di Gedung Diklat Praja Kabupaten Cilacap.


Hal tersebut disampaikan Ketua PC IPNU Solo, Achmad Khabibi, saat ditemui NU Online, Ahad (17/3) pagi. Khabibi yang datang ke acara tersebut akhir pekan lalu mengatakan bahwa proses pemilihan berlangsung selama dua kali.

“Pada pemilihan tahap kedua Zuhdi mendapatkan 22, sedangkan pesaing terdekatnya, Fathoni mendapat 14 suara,” ujar Khabibi.

Sementara itu, di acara yang sama, PW IPPNU (Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama), juga memilih ketua baru. Umi Sangadah dari PC IPPNU Kebumen, terpilih sebagai ketua baru PW IPPNU Jateng masa khidmat 2012-2015 dalam acara Konferwil PW IPPNU Jateng ke-XIII.

Acara pemilihan yang berlangsung hanya sehari itu berjalan dengan tertib. Konferwil tersebut dihadiri 35 cabang dari total 36 cabang se-Jawa Tengah.

Konferwil IPNU-IPPNU Jateng tersebut, juga diselenggarakan berbagai acara pendukung diantaranya Seminar Nasional dan Seminar Regional. Seminar Nasional yang mengambil tema tentang “Pendidikan Karakter dan Upaya Pencegahan Radikalisme di Kalangan Pelajar” menghadirkan Tokoh Nasional seperti Mendikbud Muhammad Nuh dan Ketum Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa.

SUMBER NU ONLINE

No comments

Terima kasih atas komentarnya...